Kamis, 07 Maret 2013

Khasiat buah Nanas kota subang

Nanas, nenas, atau ananas (Ananas comosus (L.) Merr.) adalah sejenis tumbuhan tropis yang berasal dari Brasil, Bolivia, dan Paraguay. Tumbuhan ini termasuk dalam familia nanas-nanasan (Famili Bromeliaceae). Perawakan (habitus) tumbuhannya rendah, herba (menahun) dengan 30 atau lebih daun yang panjang, berujung tajam, tersusun dalam bentuk roset mengelilingi batang yang tebal. Buahnya dalam bahasa Inggris disebut sebagai pineapple karena bentuknya yang seperti pohon pinus. Nama 'nanas' berasal dari sebutan orang Tupi untuk buah ini: anana, yang bermakna "buah yang sangat baik". Burung penghisap madu (hummingbird) merupakan penyerbuk alamiah dari buah ini, meskipun berbagai serangga juga memiliki peran yang sama.Buah nanas sebagaimana yang dijual orang bukanlah buah sejati, melainkan gabungan buah-buah sejati (bekasnya terlihat dari setiap 'sisik' pada kulit buahnya) yang dalam perkembangannya tergabung -- bersama-sama dengan tongkol (spadix) bunga majemuk menjadi satu 'buah' besar. Nanas yang dibudidayakan orang sudah kehilangan kemampuan memperbanyak secara seksual, namun ia mengembangkan tanaman muda (bagian 'mahkota' buah) yang merupakan sarana perbanyakan secara vegetatif.Di Indonesia,selain di Kota Subang propinsi Lampung merupakan daerah penanaman nanas utama, dengan beberapa pabrik pengolahan nanas juga terdapat di sana.
Selain rasanya yang enak dan segar,ternyata buah nanas kota subang ini juga mempunyai beberapa khasiat,diantaranya :
  1. Khasiat buah nanas kota subang dapat melancarkan pencernaan protein, ini karena buah nanas subang mengandung enzim bromelain.Enzim ini sangat bermanfaat untuk melancarkan proses pencernaan protein yang terdapat dalam makanan sehingga dapat diserap oleh tubuh.Enzim ini juga berfungsi sebagai pelega tenggorokan. 
  2. Khasiat Buah nanas kota subang dapat menjaga kesehatan gigi, ini karena buah nanas subang mengandung vitamin C yang dapat membantu pencegahan plak pada gigi juga penyakit gusi. 
  3. Khasiat buah nanas kota subang dapat mengangkat sel kulit mati, ini karena enzim dalam buah nanas subang dapat membuat jaringan kulit yang rusak sehat kembali. 
  4. Khasiat buah nanas kota subang dapat memelihara kesehatan mata. Berdasarkan sebuah studi, bahwa buah nanas subang dapat melindungi terhadap masalah yang berkaitan dengan usia mata, ini karena kandungan antioksidan dan vitamin A yang terdapat dalam buah nanas subang.
  5. Khasiat buah nanas kota subang dapat mengurangi stress, ini karena sari dalam buah nanas subang memiliki kandungan serotonin yang berperan aktif untuk mengurangi stress. Selain itu, buah nanas subang juga mengandung vitamin C yang dapat membantu tubuh untuk melakukan relaksasi.
  6. Khasiat buah nanas kota subang dapat menyembuhkan sembelit, ini karena kandungan serat dalam buah nanas subang sangat tinggi, sehingga sangat efektif untuk menyembuhkan sembelit juga dapat melancarkan buang air besar.
  7. Khasiat buah nanas kota subang dapat memerangi berbagai penyakit, ini karena buah nanas subang mengandung vitamin C dan A yang dapat menjadi antioksidan, sehingga mampu menghentikan reaksi berantai pembentukan radikal bebas dalam tubuh.
  8. Khasiat buah nanas kota subang dapat mempercepat proses penyembuhan luka, ini karena buah nanas subang mengandung enzim bromelain yang dapat mempercepat proses penyembuhan luka juga mengurangi peradangan dan pembengkakan dalam tubuh.
  9. Khasiat buah nanas kota subang dapat menurunkan berat badan, ini karena dalam buah nanas subang terdapat manis alami. Sehingga apabila memasukan buah nanas subang ke dalam makanan dapat membantu penurunan berat badan karena buah nanas subang dapat membuat perut terasa kenyang tanpa memberikan lemak.
  10. Khasiat buah nanas kota subang berfungsi sebagai pembersih, ini karena kandungan enzim bromelain dalam buah nanas subang dapat membantu agar kadar asam dalam darah menjadi seimbang. Selain enzim bromelain buah nanas subang juga mengandung asam aspartic yang dapat mebuang asam amonia, asam amonia merupakan racun berbahaya dalam tubuh.

Selain khaisat buah nanas kota subang yang tadi telah disebutkan, khasiat buah nanas kota subang juga sangat baik untuk memperkuat otot jantung, menghambat penuaan dini dan mengurangi dehidrasi. Selain itu, khasiat buah nanas kota subang juga dapat mengobati radang tenggorokan, rasa kembung dan juga radang kulit. Khasiat buah nanas kota subang juga dapat membantu untuk menghilangkan ketombe.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar